Meh

Review

Haii!

Ini merupakan review pertama saya yang ditulis di blog saya.
Saya akan mereview sebuah film yang berjudul "Surat cinta untuk starla".

Sebelum saya mereview tentang film ini,film surat cinta untuk starla ini diperankan oleh Jefri Nichol yang sebelumnya memerankan film Dear Nathan dan film ini diperankan juga oleh Caitlin Halderman.

Film ini rilis pada tanggal 28 Desember 2017 di seluruh bioskop indonesia.

Film ini menceritakan tentang Hema (Jefri Nichol) cowok yang terobsesi dengan cintanya pada alam memiliki keunikan membuat surat cinta untuk alam. Dengan dibantu mesin tik tuanya peninggalan sang kakek mantan jurnalis, Hema membuat mural yang menunjukkan betapa cintanya Hema pada alam ini. Alam adalah satu satunya cinta yang Hema kenal.Hingga suatu saat Hema mengenal Starla (Caitlin Halderman). Gadis cantik dan mandiri yang selama 6 jam telah berhasil membuatnya jatuh cinta. Untuk pertama kalinya Hema menyadari ada surat cinta yang lebih indah daripada surat cinta untuk alam yaitu surat cinta untuk Starla.Namun di saat Hema dan Starla semakin dekat, tiba tiba sikap Starla berubah. Starla marah dan menjauhi Hema bahkan menyuruh Hema melupakan 6 jam kisah mereka yang menjadi viral di sosial media bahkan disiarkan di radio oleh Athena, sahabat Hema.Hingga suatu ketika Hema baru mengetahui penyebab perubahan sikap Starla padanya yang berhubungan dengan sebuah rahasia masa lalu keluarga Hema.
 
  Contoh mural yang dibuat oleh Hema


Peran Hema yang diperagakkan oleh Jefri sangat pas. Ia bisa memperagakan berbagai emosi dengan baik. Seperti saat ia sedang marah, sedih, dan juga kebingungan.
Caitlin juga mampu menampilkannya tanpa terasa dilebay-lebaykan. 

Jika kalian penasaran dengan film ini sekarang sudah bisa ditonton lewat  Iflix

Terimakasihh.

Komentar